Faktor yang meningkatkan risiko penyakit jantung tidak hanya genetika dan usia. Menurut ahli jantung dr Dmitry Yaranov, ada kebiasaan yang tampak tidak berbahaya tapi berdampak buruk pada kesehatan jantung dalam jangka panjang.



"Dalam praktik saya, saya sering melihat efek jangka panjang dari kebiasaan yang tampaknya tidak berbahaya. Namun, seiring waktu, kebiasaan tersebut berdampak buruk pada jantung, energi, dan ketahanan Anda," kata dr Yaranov. Dikutip dari laman Times of India, berikut sejumlah kebiasaan yang perlu dihindari demi kesehatan jantung.



1. Kehabisan Tenaga



Tidur sangat penting untuk menjaga tubuh dan pikiran tetap berfungsi. Menurut sebuah studi dari American Heart Association, remaja yang tidak mendapat waktu tidur cukup mungkin berisiko lebih tinggi mengalami tekanan darah tinggi. Tekanan darah yang tinggi bisa meningkatkan risiko serangan jantung, stroke, penyakit ginjal, bahkan kematian dini.



"Tidak istirahat berarti tekanan darah tinggi, berat badan naik, dan kelelahan yang tidak tertahankan," kata Yaranov.



2. Duduk Sepanjang Hari



Menurut dr Yaranov, terlalu lama duduk, entah di sofa atau mobil bisa merusak punggung, usus, dan jantung. Sebuah studi pada tahun 2024 menemukan, lebih banyak waktu yang dihabiskan untuk duduk, bersandar, atau berbaring di siang hari bisa menngkatkan risiko penyakit kardiovaskular dan kematian, bahkan bagi orang yang aktif.



3. Mengabaikan Stres



Mungkin ada orang-orang yang mengatakan dirinya baik-baik saja, bahkan saat berada di bawah tekanan. dr Yaranov mengingatkan, mengabaikan stres merupakan tanda bahaya bagi jantung dan kesehatan secara keseluruhan.



Stres kronis tidak hanya memengaruhi pikiran, tapi juga tubuh. Kalimat "Saya baik-baik saja" bisa saja menipu orang lain, tapi tubuh selalu mengatakan yang sebenarnya. Stres kronis bisa bermanifestasi pada sesak dada, masalah pencernaan, insomnia, dan kepanikan yang tiba-tiba. Sebuah studi di tahun 2022 menemukan, stres yang berkepanjangan dan paah meningkatkan penyakit kardiovaskular.





4. Makan Apa Saja yang Cepat



Saat mengonsumsi kafein dan makanan siap saji, jantung akan bekerja ekstra keras untuk mengimbanginya. Hal ini bisa menyebabkan kesehatan jantung yang buruk dan timbulnya penyakit.



"Melewatkan sarapan, makan siang lewat drive-thru, gula untuk makan malam. Gula darah Anda naik seperti roller coaster dan tubuh Anda menanggung akibatnya," kata dr Yaronov.



5. Selalu Mengatakan "Ya"



Terus menerus melakukan segalanya untuk orang lain membuat jantung tertekan. dr Yaronov mengatakan "ya" padahal seharusnya "tidak" adalah tanda bahaya yang besar.



"Dengar, mencegah lebih baik dari pada mengobati. Karena tidak ada yang lucu tentang obat-obatan, prosedur, atau kelelahan di usia 30-an. Jaga dirimu sekarang... selagi masih pilihan," pungkasnya.











 

Contact to : xlf550402@gmail.com


Privacy Agreement

Copyright © boyuanhulian 2020 - 2023. All Right Reserved.