Ciater Subang termasuk salah satu destinasi favorit bagi yang ingin menikmati pemandian air panas di Ciater yang menyegarkan.
Wilayahnya terkenal dengan udara sejuk dan pemandangan yang memanjakan mata.
Dikutip dari laman p2k.stekom.ac.id, Ciater adalah kecamatan di Subang, Provinsi Jawa Barat, Indonesia yang berjarak sekitar 26 km dari ibu kota ke arah barat daya.
Pusat pemerintahannya berada di Desa Ciater, dan merupakan hasil pemekaran Kecamatan Jalan Cagak.

3 Pemandian Air Panas di Ciater

pemandian air panas di ciater. Foto hanyalah ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/Levi Ari Pronk
Ciater Subang menawarkan sensasi berendam air panas yang menyegarkan dan menenangkan. Berikut beberapa pemandian air panas di Ciater yang patut dikunjungi untuk melepas penat.

1. Air Panas Alam Sari Ater

Pertama, Air Panas Alam Sari Ater sering disebut sebagai Pemandian Air Panas Ciater menawarkan pengalaman berendam di air panas alami dari Gunung Tangkuban Perahu.
Suhu airnya berkisar antara 43-46 derajat celcius, dan dipercaya memiliki manfaat kesehatan seperti meredakan rematik dan penyakit kulit. Fasilitasnya lengkap, ada kolam pemandian, resort, area camping, waterpark, dan restoran.

2. Air Panas Hotel Ciater

Kolam air panas Hotel Ciater termasuk salah satu tempat pemandian air panas yang ada di Ciater. Kolamnya menggunakan air panas alami yang sangat cocok untuk relaksasi.
Kolam pemandian dikelilingi pemandangan alam yang indah, termasuk pepohonan hijau. Lokasinya ada di dataran tinggi, sehingga memberikan udara yang sejuk dan segar.

3. Ciater Natural Hot Spring

Satu lagi, pemandian air panas alami yang ada di Ciater Subang adalah Ciater Natural Hot Spring. Ini adalah salah satu destinasi wisata populer di Jawa Barat dengan pengalaman berendam di air panas alami.
Selain berendam, pengunjung juga bisa menikmati berbagai aktivitas seperti flying fox, bersepeda, menginap di penginapannya, hingga bermain di waterpark.
Alamat: Nagrak, Kec. Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat 41281
Berendam di pemandian air panas di Ciater memberikan beberapa manfaat, seperti menyegarkan tubuh, meredakan stress, hingga menghilangkan pegal-pegal. Jadi, apabila mencari tempat untuk melepas penat, ketiga pemandian air panas di atas dapat menjadi pilihan tepat untuk dikunjungi. (ERI)
Baca Lebih Lanjut
Mata Air Cikandung, Wisata Alam Air Jernih yang Menyegarkan di Sumedang
Seputar Bandung
Pemandian Puyang Puteri Desa Sawah, Potensi Wisata Lokal Tersembunyi di Empat Lawang Sumsel
Bodok
Menyegarkan Dahaga, Tapi Siapa Sangka Minum Air Es Setelah Makan Bisa Picu 5 Efek Samping Ini
Ratnaningtyas Winahyu
3 Kebun Teh Ciater Paling Direkomendasikan untuk Dikunjungi
Seputar Bandung
Wisata Curug Ciwideng, Tempat yang Memanjakan dan Menyegarkan Jasmani
Seputar Bandung
12 Manfaat Minum Air Timun Sebelum Tidur: Rahasia Kesehatan yang Menyegarkan
Cynthia Paramitha Trisnanda
Kenapa Badan Sering Ngilu Setelah Mandi Air Dingin? Hati-hati Bisa Jadi Alami Gangguan Ini
Ratnaningtyas Winahyu
7 Manfaat Air Kelapa Hijau Bakar, Rahasia Awet Muda secara Alami
Ratnaningtyas Winahyu
Video Cara Agar Termos Awet Simpan Air Panas Berminggu-minggu, Masih Hangat Meski Tak Direbus Lagi
Sinta Manila
Apakah Air Kelapa Tua Aman Diminum Seperti Air Kelapa Hijau? Begini Penjelasan Ahli
Dok Grid